Sebagai salah satu band ska kenamaan tanah air di tahun 90an, Tipe-X malah Absen di Jambore Ska Indonesia pertama yang akan di gelar di Bandung 21 April mendatang.
Absennya Tipe-X dikarenakan band "meledak" dengan lagu "Genit" sibuk dengan promosi single terbarunya "Jantungku yang rilis belum lama ini.
"Kebetulan, jadwalnya bentrok. Kami ada jadwal off air lain yang masuk lebih dulu," Kata Tresno, vokalis Tipe-X pada Hai.
Meskipun demikian mereka mengaku senang adanya event itu. Pikirnya dengan adanya jambore untuk musik ska berarti musik ska masih berkembang.
"Nggak mungkin teman-teman di bandung mengadakan jambore tanpa alasan. Hal itu menunjukan adanya regenerasi dan perkembangan yang signifikan dari kebesaran dari nama musik ska di Indonesia," ujar Tresno.