Kertas Jawaban UN Tipis, Ini Kata Kemendikbud


Jakarta - Kualitas kertas lembar jawaban jadi salah satu keluhan siswa SMA/sederajat yang mengikuti Ujian Nasional di hari pertama. Siswa khawatir kertas yang sangat tipis akan membuat lembar jawaban mudah sobek.

Keluhan kualitas lembar jawaban ini juga sampai ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Anggota Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP), Teuku Ramli Zakaria mengatakan pihaknya akan melakukan pemindaian secara khusus.

"Ada laporan lembar jawaban kurang baik dan ketika dihapus menjadi bolong. Kalau ada lembar jawaban seperti ini, nanti akan dipindai khusus oleh tim dari universitas," kata Teuku Ramli dalam jumpa pers di kantor Kemendikbud, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Senin (15/4/2014).

Inspektur IV Itjen Kemendikbud, Amin Priatna mengatakan pihaknya telah mempersiapkan pelaksanaan UN dengan optimal. Belum ada laporan mengenai kecurangan peserta UN di hari pertama ini.

Tapi Amin mengakui adanya keluhan mengenai lembar jawaban UN. "Kita sudah all out melakukan persiapan, tapi ya kita harus maklumlah. Jika lembar jawaban yang kualitasnya hanya satu dua yang jelek, ya wajarlah," tuturnya.


This entry was posted in . Bookmark the permalink.

Leave a reply